Jakarta, kopasnews.com – Kabar terbaru terkait skuad Argentina vs Indonesia pada laga uji coba FIFA Macthday, Senin 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta.
Tiga pemain bintang Argentina disebut tidak akan debut di Indonesia, ketiganya diberi izin menjalani masa liburan bersama keluarga. Kabar tersebut diungkap Pelatih Argentina Lionel Scaloni saat diwawancara media Argentina Tyc Sports.
Tiga bintang tim tango yang tak akan ikut ke Indonesia yakni Lieonel Messi, Nicolas Otamendi, dan Angel Di Maria.
Scaloni mengungkap bahwa ketiga anak asuhnya itu tidak akan melewatkan pertandingan menghadapi Indonesia.
Baca Juga : Messi Cetak Gol Cepat ke Gawang Australia
“Itu keputusan saya untuk memberi mereka istirahat bersama keluarga dan tak ikut terbang ke Indonesia,” ujar Scaloni pada media Argentina itu.
Usai menumbangkan Australia di Worker Stadium, Beijing, China dengan skor 2-0 Kamis malam. Kaptem tim Tango menyumbang gol cepat pada menit ke-2 dan gol kedua dicetak oleh German pada menit ke 68. Timnas Argentina sendiri akan terbang ke Indonesia Jumat (16/6) dengan jarak tempuh 6 jam penerbangan. Sesuai jadwal pertandingan Indonesia vs Argentina akan tersaji di SUBK, Jakarta, Senin (18/6) pukul 19.30 wib malam.
Timnas Indonesia sendiri pada laga perdana FIFA Machtday Juni 2023, ditahan imbang 0-0 oleh Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (14/6) malam.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong saat konfrensi pers dengan awak media mengatakan, untuk lawan Argentina, dikatakannya merupakan pertandingan yang berat. Wold Champion, tim juara dunia. Bukan gampang ya untuk menghadapi juara dunia.
Namun Coach Shin akan berikan pesan kepada pemain agar lebih bisa bermain lebih baik.
Untuk target Shin Tae-yong mengatakan bingung, karena lawan tim rangking nomor satu dunia.
Baca Juga : PSSI Siapkan Dua Timnas Sambut Ivent Besar Ini
Shin Tae-yong juga bertanya kepada wartawan targetnya maunya gimana ?, yang jelas Coach Shin akan intruksikan kepada pemain agar bisa melakukan permainan dengan baik.
“Kita akan intruksikan ke pemain untuk bermain lebih baik,” tuturnya. (afa)