Kopasnews.com – Pemerintah Kabupaten Solok Selatan kembali menggelar Lomba Cerdas Qur’an Ke-4, yang diadakan pada 2 hingga 6 Januari 2025. Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari kesuksesan tiga tahun sebelumnya, yang kali ini berkolaborasi dengan Padang TV.
“Lomba ini diikuti oleh 219 tim peserta dari berbagai jenjang pendidikan di seluruh Kabupaten Solok Selatan, termasuk SD/MI, SMP, MTs, serta sekolah swasta dan nagari,” kata Bupati Solok Selatan Khairunas, Kamis (2/1/2025) di Padang Aro.
Baca Juga : PT Green Azri Dikenakan Denda Rp8 Juta Setiap Hari atas Keterlambatan Proyek Kantor Bupati Solsel
Dia menyebut, lomba cerdas quran ini sangat penting dilaksanakan sebagai bagian dari program unggulan daerah, yakni Satu Jorong Satu Rumah Tahfidz.
Bupati Khairunas menyampaikan bahwa lomba ini tidak hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai evaluasi serta pemacu bagi anak-anak didik untuk lebih mengasah hafalan dan pemahaman mereka terhadap Al-Qur’an.
“Lomba ini juga merupakan salah satu sarana untuk mewujudkan visi dan misi kami, serta memotivasi generasi muda untuk lebih mencintai dan mendalami Al-Qur’an,” ujarnya.
Selain Bupati Khairunas, acara pembukaan lomba juga dihadiri oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Solok Selatan, Ny. Hj. Erniati Khairunas, yang turut memberikan dukungan kepada peserta untuk terus mengasah hafalan dan pemahaman Al-Qur’an.
Acara ini juga mendapat perhatian dari berbagai tokoh penting, termasuk Wakil Bupati H. Yulian Efi, Ketua GOW Ny. Hj. Bet Yulian Efi, Ketua DPRD Martius bersama Ketua IKA DPRD Ny. Desi Martius, Sekdakab Syamsurizaldi, serta Ketua DWP Ny. Fitri Syamsurizaldi. Tampak hadir juga unsur Forkopimda, Kepala Sekolah, orang tua peserta, dan sejumlah undangan lainnya.
“Semuanya memberikan dukungan untuk kesuksesan acara yang ke-4 kalinya kita gelar setiap tahunnya,” jelas Bupati.
Baca Juga : PDGI Solok Sawahlunto Beri Layanan Kesehatan Mulut dan Gigi kepada Warga Solsel
Dengan tema “Menguatkan Generasi Qur’ani untuk Masa Depan yang Gemilang”, lomba ini diharapkan dapat terus mendorong semangat generasi muda Kabupaten Solok Selatan dalam menghafal dan mendalami ajaran-ajaran Al-Qur’an sebagai bekal hidup di masa depan.
“Tujuan kita bagaimana program satu jorong satu rumah tahfidz itu dapat terealisasi dengan baik, dan berkemajuan setiap tahunnya,” pungkasnya. (adi)