Pemkab Sembelih 44 Ekor Sapi dan 2 Ekor Kambing 

Penyaluran daging sapi kurban kepada masyarakat Pemkab S halaman kantor Bupati Solsel
Penyaluran daging sapi kurban kepada masyarakat Pemkab S halaman kantor Bupati Solsel
Kopasnews.com – Sebanyak 44 ekor sapi dan 2 ekor kambing disembelih Pemkab Solok Selatan usai sholat Idul Adha 1445 Hijriyah 2024 Masehi di halaman kantor Bupati Solsel.
Kambing dan Sapi kurban tersebut merupakan sumbangan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan perusahaan-perusahaan yang tergabung dalam Forum Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Perusahaan (TJSLP).
“Semoga menjadi amal ibadah bagi kita semua yang sudah berkurban dan berkah bagi masyarakat penerima,” ujar Bupati Solok Selatan Khairunas, Senin (17/6/2024).
Bupati menegaskan bahwa pelaksanaan hari raya kurban tidak hanya tentang penyembelihan hewan semata, lebih dari itu makna yang harus di petik yakni meningkatkan keimanan ketaqwaan kepada Allah dan kepedulian terhadap sesama.
“Kita harus menyembelih hawa nafsu, egoisme, ambisi pada kepentingan diri masing-masing untuk kepentingan yang lebih luas terutama kepentingan agama, Bangsa Negara dan daerah yang kita cintai ini,” kata Khairunas.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Pemkab Solsel Mahadolok Ritonga mengatakan, dari 44 ekor sapi kurban tersebut sebanyak 13 ekor sapi disebar di tiap-tiap kecamatan di Solsel. Termasuk ke Polres Solsel dan Kejari Solsel masing-masing dua ekor sapi. Pabung Solok Selatan Kodim 0309/Solok dan Dinas perpustakaan arsip masing-masing satu ekor sapi. Selebihnya sebanyak 31 sapi disembelih di Depan Kantor Bupati Solok Selatan.
“Dua ekor kambing dan 31 ekor sapi disembelih di kantor Bupati Solsel,” jelasnya
error: Content is protected !!