Polri Lepas 20.000 Pemudik Untuk Tujuan 19 Kabupaten Kota

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo melepas 20.000 pemudik untuk tujuan 19 daerah di Indonesia dilapangan Monas (6/4)
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo melepas 20.000 pemudik untuk tujuan 19 daerah di Indonesia dilapangan Monas (6/4)

Kopasnews.com – Sebanyak 20.000 pemudik sudah diberangkatkan melalui program mudik gratis Polri Presisi 2024 dari Lapangan Silang Monas, Jakarta, sejak Sabtu (6/4/2024). Jumlah keseluruhan pemudik yang mendaftar di program Polri Presisi ini sebanyak 58.000 penumpang dari 19 Polda jajaran.

Mereka di lepas oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

“Sebanyak 20.000 pemudik kita lepas di lokasi monas ini. Mereka diberangkatkan menuju empat wilayah yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jaw Timur. Termasuk ke wilayah Sumatera,” jelas Kapolri.

Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan merinci program Mudik Gratis Polri Presisi tahun 2024 ini diikuti oleh 58.000 pendaftar dan 1.167 armada bus dengan wilayah tujuan mencapai 19 kabupaten dan kota.

Baca Juga :Dukung Arus Mudik dan Balik, Jalan Tol Trans Sumatera Dibuka 13 Hari Gratis

“Pelaksanaan mudik gratis Polri presisi ini juga dilaksanakan di 19 Polda jajaran dengan jumlah pemudik 58.350 orang dan jumlah angkutan bis sebanyak 1.167 bis,” paparnya.

Sementara itu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyampaikan rasa terima kasih pada Polri yang telah mengadakan mudik gratis dan mengadakan tes kesehatan bagi pemudik.

“Saya terharu ya dan senang karena polri mengadakan mudik gratis, saya apresiasi juga mereka yang akan mudik sopirnya dilakukan tes narkoba, tes darah dan tensi memastikan keselamatan. Sekali lagi saya apresiasi semoga apa yang diamanahkan Bapak Presiden bisa kita jalankan dengan baik,” tuturnya. (alf)

 

error: Content is protected !!